Maka kami sajikan resep cara memasak sayur bayam yang lain dari biasanya. Memang masih berwarna bening namun dengan variasi bumbu dan tentu rasa. Namanya sayur bayam bumbu kuning.
Bahan:
- 2 ikat bayam, siangi
- 50 g jagung putren, iris tipis miring
- 5 buah bakso, iris halus
- 1 siung bawang putih, iris halus
- 2 butir bawang merah, iris halus
- 1 cm kunyit, haluskan
- 2 sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- ¾ sdt gula pasir
- 750 ml kaldu ayam
- 1 sdm minyak goreng
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng. Tumis bawang putih, bawang merah, dan kunyit sampai harum.
- Tambahkan jagung putren dan bakso sapi. Aduk sampai putren layu.
- Masukkan kaldu ayum, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai mendidih dan putren setengah empuk.
- Tambahkan bayam. Matangkan. Angkat. Untuk 4 porsi
Kandungan Gizi Per Porsi
- Kalori 96 kal
- Protein 6,6 g
- Lemak 4,6 g
- Karbohidrat 8,5 g
- Kolesterol -
- Serat 0,2 g